Doa Bersama Akhir Tahun, Danrem 083/Bdj Ajak Prajurit Perkuat Kepedulian dan Refleksi Kemanusiaan

Baca Juga


Malang — Korem 083/Baladhika Jaya menggelar doa bersama dalam rangka menyambut Tahun Baru 2026 sekaligus mendoakan para korban bencana alam di Daerah Istimewa Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Kegiatan tersebut berlangsung di Masjid Baladhika Jaya Korem 083/Bdj, Rabu (31/12/2025), dan diikuti oleh sekitar 150 personel.


Doa bersama ini menjadi momentum refleksi bagi seluruh prajurit dan anggota Makorem 083/Bdj untuk menutup tahun dengan rasa empati dan kepedulian terhadap sesama, khususnya masyarakat yang terdampak bencana di berbagai wilayah Indonesia.


Komandan Korem 083/Baladhika Jaya Kolonel Inf Kohir menegaskan bahwa kebersamaan dalam doa merupakan bagian dari upaya membangun kepekaan sosial dan memperkuat nilai-nilai kemanusiaan dalam setiap pelaksanaan tugas.


“Doa bersama ini menjadi pengingat bahwa pengabdian prajurit tidak terlepas dari nilai-nilai kemanusiaan. Kita hadir untuk berbagi harapan, mendoakan keselamatan, dan memperkuat solidaritas kebangsaan,” kata Danrem.


Ia menambahkan, pergantian tahun harus dimaknai sebagai kesempatan untuk memperbaiki diri, memperkuat kebersamaan, serta meningkatkan komitmen pengabdian kepada bangsa dan negara.


Rangkaian kegiatan berlangsung sederhana namun penuh makna, diawali sambutan, dilanjutkan pembacaan Surat Yasin dan doa bersama, kemudian ditutup dengan suasana khusyuk dan tertib.


Melalui doa bersama ini, Korem 083/Baladhika Jaya berharap tahun 2026 dapat dilalui dengan semangat persatuan, kepedulian sosial, dan tekad kuat untuk terus mengabdi demi kepentingan bangsa dan negara.(Penrem083)

0 Komentar

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama