Vaksinasi Terus Dilaksanakan, Tim Turdes Kodim 1004/Kotabaru Dan Dinas Kesehatan Mendatangi Sekolah Dasar




KABARLENSA.NET   KOTABARU - Pasien Virus Covid-19 masih terus terus mengalami penurunan di Republik Indonesia. Penurunan ini tidak lain merupakan imbas dari terus dilaksanakannya Vaksinasi yang di laksanakan oleh TNI-Polri guna mempercepat penanganan Virus Covid-19. Oleh karena itu Serbuan Vaksinasi akan terus dilaksanakan.


Hal ini membuat vaksinasi Turdes (Turun Desa) terus di laksanakan oleh Tim satgs Vaksinasi Kodim 1004/Kotabaru yg bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kab. Kotabaru.


Kali ini Tim Vaksinasi Turdes menyasar vaksinasi terhadap anak usia 6 Tahun di Sekolah Dasar, tepatnya di Sekolah Dasar Negeri 1 Semayap.(28/03/2022)


Vaksinasi terhadap anak juga menjadi tujuan utama program vaksinasi pemerintah di karenakan sudah 2 tahun belakangan ini anak masih belajar di rumah. Tujuan vaksinasi kepada anak ini agar anak-anak bisa kembali beraktifitas seperti biasa atau belajar tatap muka.


Komandan Kodim 1004/Kotabaru yang meninjau langsung kelapangan mengatakan. Vaksinasi ini harus kita percepat supaya para generasi muda kita ini bisa kembali belajar dan beraktifitas di sekolah seperti dlu lagi, sehingga pelajaran yang diberikan oleh tenaga pengajar/guru dapat di terima dengan baik oleh para siswa dan siswi ini.


Semoga dengan dilaksanakannya Serbuan Vaksinasi ini target Vaksinasi di Kotabaru cepat tercapai dan kegiatan anak - anak dapat berjalan dengan lancar seperti sedia kala lagi. Vaksinasi Sehat, Anak Kuat. tutup Komandan Kodim 1004/Kotabaru.(Pen1004)

KABAR LENSA GRUP

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Vaksinasi Terus Dilaksanakan, Tim Turdes Kodim 1004/Kotabaru Dan Dinas Kesehatan Mendatangi Sekolah Dasar

Posting Komentar

0 Komentar